Terkait Harga TBS Kelapa Sawit, Syamsuar Mengaku Selalu Mengikuti Perkembangan di Lapangan

- 18 Mei 2022, 16:42 WIB
Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar
Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar mengungkapkan bahwa ia selalu memonitor terkait harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Riau.

Selain itu, Syamsuar juga telah menginstruksikan agar Dinas Perkebunan Provinsi Riau melakukan mitigasi berkenaan dengan harga kelapa sawit.

Gubri mengaku jika dirinya selalu update informasi di lapangan dalam rangka menyikapi situasi yang berkembang di masyarakat terkait harga kelapa sawit.

Baca Juga: Jokowi Longgarkan Aturan Pemakaian Masker dan Syarat Perjalanan Keluar Negeri serta Domestik

"Saya terus monitor dan saya update informasi dari lapangan (harga TBS kelapa sawit) ungkap Syamsuar, Selasa, 17 Mei 2022.

Gubri mengatakan, mitigasi yang dilakukan adalah monitoring dan pembinaan penetapan harga kelapa sawit oleh pabrik kelapa sawit (PKS) yang dilakukan pada 24-27 April di Kabupaten Pelalawan, Siak, Bengkalis, Indragiri Hulu, Kampar dan Rokan Hulu.

Selanjutnya, monitoring dan pengawasan harga kelapa sawit oleh PKS yang dilaksanakan pada tanggal 9-11 Mei di Kabupaten Pelalawan, Siak, Bengkalis, Indragiri Hulu, Kampar, Rokan Hulu dan Rokan Hilir.

Baca Juga: Sejumlah Komoditi Perkebunan di Provinsi Riau Mengalami Penurunan Harga untuk Pekan Ini

"Lokus monitoring dan pembinaan serta monitoring dan pengawasan penerapan harga pembelian TBS oleh PKS adalah PKS yang terintegrasi dengan kebun PKS non kebun pada kabupaten, kota di Riau," katanya.

Syamsuar berharap, agar harga kelapa sawit di Riau mengikuti aturan-aturan yang telah ia tetapkan.***

Editor: Febri Romadhon

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x