Alhamdulillah! Kasus Positif Covid 19 di Riau Terus Menurun Tiap Harinya

- 14 September 2021, 14:19 WIB
Kepala Dinas Kesahatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir/ Dok. Humas Pemprov Riau
Kepala Dinas Kesahatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir/ Dok. Humas Pemprov Riau /

REALITA RIAU - Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir mengumumkan adanya penambahan 100 kasus terkonfirmasi positif Covid 19 di Riau per Senin, 13 September 2021.

Selain itu, adanya penambahan pasien Covid 19 yang telah sembuh sebanyak 289 orang.

Mimi mengungkapkan, turunkan kasus positif Covid 19 di Riau tidak lepas dari meningkatnya antusias masyarakat untuk divaksin.

Baca Juga: Pekan Ini Harga TBS Kelapa Sawit Alami Kenaikan Tertinggi, Berikut Daftar Harga TBS dalam Satu Pekan Kedepan

Namun, ia mengingatkan masyarakat untuk selalu mendisiplikan diri menerapkan protokol kesehatan (prokes).

"Alhamdulillah, dalam seminggu ini kasus harian terkonfirmasi positif Covid 19 melandai. Ini harus dipertahankan dan usahakan terus menurun," jelas Mimi, Senin malam, 13 September 2021.

Mimi juga menjelaskan, selain menurunnya kasus positif Covid 19, positivity rate atau tingkat kepositifan juga terus menurun.

Baca Juga: Yuk Lihat, Keberuntungan Taurus untuk Selasa, 14 September 2021

Pada bulan lalu tingkat kepositifan mencapai 90 persen, selanjutnya menurun 25 persen, 20 persen dan terus menurun hingga mencapai 6,1 persen. Sesuai dengan target di bawah 5 persen.

"Untuk menentukan positivity rate tergantung dari sample yang diperiksa. Dalam seminggu ini menurun di bawah 10 persen, kemarin 6,1 persen. Mudadh-mudahan terus menurun terus," pungkasnya.***

Editor: Febri Romadhon

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah