Provinsi Riau Kembali Mengalami Penambahan Lima Kasus Terkonfirmasi Positif Covid-19

- 13 Juli 2022, 12:13 WIB
ilustrasi covid-19 / instagram @kemenkes_ri
ilustrasi covid-19 / instagram @kemenkes_ri /

REALITA RIAU - Berdasarkan laporan Dinas Kesehatan (Diskes) Riau, terdapat penambahan 5 kasus terkonfirmasi Covid-19 di Riau pada Selasa, 12 Juli 2022.

"Lima kasus positif Covid-19 ini didapat setelah tim medis memeriksa 1.202 sampel dan 945 orang untuk mendiagnosa Covid-19," ungkap Kepala Diskes Riau, Zainal Arifin.

Zainal mengatakan, di hari yang sama, tercatat terdapat 4 orang penambahan pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19, dan tidak ada kasus kematian.

Baca Juga: Pihak Kementerian Agama Himbau Keluarga Tidak Jemput Jemaah Haji di Bandara ataupun di Asrama Haji

Ia menambahkan, dengan adanya penambahan tersebut, maka total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Provinsi Riau selama pandemi berjumlah 150.554 kasus.

"Dengan rincian, pasien masih isolasi mandiri 48 orang, rawat di RS 5 orang, sembuh 146.063 orang dan 4.438 meninggal dunia," katanya.

Ia menjelaskan, untuk suspek isolasi mandiri ada 5 orang, isolasi di rumah sakit ada 7 orang, selesai menjelani isolasi berjumlah 167.302 orang dan meninggal dunia sebanyak 565 orang.

Baca Juga: PSPS Riau Tuding Polresta Pekanbaru Minta Uang Keamanan Rp40 Juta, Polisi: Tidak Seperti yang Disebutkan

"Sehingga total suspek di Riau berjumlah 167.879 orang," pungkasnya.***

Editor: Fahmi Rezza Putra

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah