Menteri PPN Kunjungi Gedung KPK, Suharso: Kami Minta Masukan

- 2 Februari 2022, 16:25 WIB
Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa.
Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa. /Dok. Bappenas.go.id

REALITA RIAU - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN) sekalian Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa datang ke Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dikutip dari PMJNews Menteri PPN sekaligus Kepala Bappenas meminta masukan kepada KPK mengenai pelaksanaan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

"Kami mohon kepada KPK dan memang sesungguhnya sampai kasih masukan di dalamnya," pinta Suharso ketika siaran pers, di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 2 Februari 2022.

Baca Juga: Banjir Rendam Puluhan Rumah di Kabupaten Solok Selatan, BPBD: Kerugian Mencapai Rp250 Juta

Dan sementara itu, Ketua KPK Firli Bahuri menerima dengan baik kedatangan jajaran Kementerian PPN atau Kepala Bappenas.

Firli mengatakan, pembicaraan terkait tentang IKN Nusantara dengan Suharso yang juga dihadiri oleh empat pimpinan KPK lainnya.

Diantaranya, Nawawi Pomolango, Nurul Ghufron, Lili Pintauli Siregar, dan Alexander Marwata.

Baca Juga: Sebanyak Sembilan Anggota DPR dan 80 Pegawai di Parlemen Terpapar Covid-19

"Tentu ini menjadi perhatian kita bersama. Kita ikut terpanggil untuk mengikuti perkembangan tentang rencana pembangunan ibu kota negara," ungkap Firli.

Firli juga mengatakan bahwa, para pimpinan KPK beserta jajaran di lembaga antirasuah telah mendengar langsung dari Suharso dan jajaran terkait tentang rencana pembangunan IKN Nusantara.

Halaman:

Editor: Afdhal Ramadhany

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah