Gunung Anak Krakatau Kembali Alami Erupsi dengan Kolom Letusan Mencapai Lebih dari 2 Ribu Meter

- 17 Juli 2022, 13:37 WIB
Erupsi yang terjadi pada hari ini, Minggu 17 Juli 2022 di Gunung Anak Krakatau.
Erupsi yang terjadi pada hari ini, Minggu 17 Juli 2022 di Gunung Anak Krakatau. /PVMBG/

REALITA RIAU - Gunung Anak Krakatau kembali mengalami erupsi pada Minggu, 17 Juli 2022. Dengan tinggi kolom letusan mencapai 2.000 meter.

Hal tersebut dimuat di akun Twitter Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) pada 17 Juli 2022.

"Terjadi erupsi Gunung Anak Krakatau pada hari Minggu 17 Juli 2022 pukul 08:47 WIB," tulis PVMBG.

Baca Juga: 10 Orang Warga Sipil Tewas dalam Serangan KBB di Papua, Polisi: Sangat Keji, Tidak Pandang Bulu

"Tinggi kolom letusan teramati kurang lebih 2.000 meter di atas puncak," sambung mereka.

PVMBG mengatakan, erupsi Gunung Anak Krakatau terekam seismograf dengan amplitudo maksimum 56 milimeter dan durasi 79 detik.

Mereka juga meminta agar masyarakat tidak mendekati dan beraktivitas di sekitar Gunung Anak Krakatau.

Baca Juga: Polda Jawa Timur Tangkap 8 Orang Joki UTBK SBMPTN, Pelaku Meraup Keuntungan Hingga Miliaran Rupiah

"Masyarakat/pengunjung/wisatawan/pendaki tidak mendekati G. Anak Krakatau atau beraktivitas dalam radius 5 km dari kawah aktif," terang PVMBG.***

Editor: Fahmi Rezza Putra

Sumber: Twitter @PVMBG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah