Komnas HAM akan Memeriksa Orang-orang Dekat Ferdy Sambo untuk Mengungkap Peristiwa Penembakan Brigadir J

- 31 Juli 2022, 09:00 WIB
Komisioner Komnas HAM Mohammad Choirul Anam
Komisioner Komnas HAM Mohammad Choirul Anam /

REALITA RIAU - Komnas HAM akan memeriksa orang-orang yang berada di sekitar (ADC) Irjen Pol Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi.

Hal tersebut agar Komnas HAM mendapatkan keterangan dan informasi terkait kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J.

Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam mengungkapkan, ada ADC atau ajudan Ferdy Sambo yang belum hadir untuk memberikan keterangan kepada pihaknya.

Baca Juga: Dapat Informasi Keberadaan Irjen Pol Ferdy Sambo saat Menuju Jakarta, Komnas HAM akan Cek dengan Bukti Lainnya

"Minggu depan kami ada agenda pemeriksaan permintaan keterangan soal siber dan digital forensik yang kemarin belum selesai," ungkap Anam pada Sabtu, 30 Juli 2022.

"Yang berikutnya adalah penambahan keterangan dari ADC yang kemarin belum datang karena ada di luar kota," sambungnya.

Anam mengatakan, Komnas HAM juga akan melakukan pengecekan terhadap balistik dan DNA serta hal lain yang diperlukan untuk mengungkap peristiwa penembakan tersebut.

Baca Juga: Ungkap Kasus Kematian Brigadir J, Komnas HAM akan Periksa ART dan Tenaga Kesehatan di Rumah Ferdy Sambo

"Kami juga akan mengecek soal balistik, soal DNA dan soal-soal yang memang diperlukan untuk membuat terangnya peristiwa," katanya.***

 

Editor: Febri Romadhon

Sumber: Komnas HAM


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x