Polda Metro Jaya Geledah Dua Rumah yang Diduga Milik Firli Bahuri untuk Penyidikan Kasus Dugaan Pemerasan

- 27 Oktober 2023, 11:47 WIB
Penyidik Polda Metro Jaya membawa koper ke dalam salah satu rumah Ketua KPK Firli Bahuri saat penggeledahan di kawasan Jalan Kertanegara Jakarta
Penyidik Polda Metro Jaya membawa koper ke dalam salah satu rumah Ketua KPK Firli Bahuri saat penggeledahan di kawasan Jalan Kertanegara Jakarta /Foto:Dokumen Antara/

REALITA RIAU - Polisi membenarkan adanya penggeledahan yang dilakukan di dua lokasi yang diduga menjadi rumah dari Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri.

Kedua lokasi yang diduga menjadi rumah Firli Bahuri tersebut berada di kawasan Bekasi, Jawa Barat dan Kertanegara, Jakarta Selatan.

"Betul (ada penggeledahan)," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko pada Kamis, 26 Oktober 2023 kemarin.

Baca Juga: Gubri Klaim Selalu Prioritaskan Program Pendidikan di Riau, Syamsuar: Banyak Negara yang Sudah Menerapkan AI

Trunoyudo mengatakan, penggeledahan itu dilakukan oleh Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dalam rangka penyidikan kasus dugaan pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo.

"Intinya (penggeledahan) ini dalam rangkaian proses penyidikan untuk membuat terang suatu kasus pidana dugaan pemerasan," katanya.***

Editor: Fahmi Rezza Putra

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah