Tingkatkan Kualitas Pendidikan dan SDM, Pemprov Riau Keluarkan Pergub Tentang Pendidikan Vokasi

- 24 Januari 2022, 13:43 WIB
Ilustrasi pendidikan. Pemprov Riau telah mengeluarkan Pergub tentang Pendidikan Vokasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan SDM
Ilustrasi pendidikan. Pemprov Riau telah mengeluarkan Pergub tentang Pendidikan Vokasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan SDM /Dok. mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Pemprov Riau telah membuat Peraturan Gubernur (Pergub) untuk menjalankan program pendidikan vokasi.

Pergub ini sudah diharmonisasi di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dan dijadwalkan pada pekan ini akan dikeluarkan oleh Mendagri.

Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar mengungkapkan, pendidikan vokasi ini akan menjadi unggulan Riau dalam meningkatkan mutu pendidikan dan meningkatkan SDM.

Baca Juga: Hati-Hati! untuk Zodiak Taurus, Keuangan Akhir Bulan Mulai Menipis

"Mendagri mengarahkan agar bekerja lebih baik di tahun 2022 ini, dan diharapkan kualitas pembangunan SDM juga diharapkan ditingkatkan," ungkap Gubri, Senin, 24 Januari 2022.

"Terutama pendidikan arahan beliau (Mendagri) agar pendidikan menjadi perhatian baik provinsi maupun kabupaten/kota," sambungnya.

Syamsuar mengharapkan adanya dukungan dan kerjasama dari Kementerian Pendidikan dan Kementerian Tenaga Kerja untuk pendidikan vokasi yang ada di daerah.

Baca Juga: Keberuntungan Tiada Tanding, Zodiak Ini Diguyur Rezeki

"Beliau konsennya pendidikan vokasi kita sudah melaksanakan itu, dimana ada kerjasama dengan dunia usaha," harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Riau, Kamsol mengatakan, pihaknya bersama Disnaker telah mengadakan pertemuan dengan Kemendagri dan kementerian terkait tentang hal ini.

Halaman:

Editor: Febri Romadhon

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x