BPBD Riau Kirimkan Bantuan Logistik ke Inhu dan Inhil yang Tengah Dilanda Banjir dan Tanah Longsor

- 4 Maret 2022, 11:30 WIB
BPBD Riau mengirimkan bantuan logistik kepada dua kabupaten yakni Inhu dan Inhil yang tengah dilanda banjir dan tanah longsor
BPBD Riau mengirimkan bantuan logistik kepada dua kabupaten yakni Inhu dan Inhil yang tengah dilanda banjir dan tanah longsor /Dok. mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Badan Penanggulangan Bencara Daerah (BPBD) Riau mengirimkan bantuan logistik ke dua kabupaten Riau.

Dua kabupaten tersebut, ialah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dan Indragiri Hilir (Inhil) pada Kamis, 3 Maret 2022.

Bantuan tersebut diberikan karena dua wilayah itu sedang dilanda bencana alam.

Baca Juga: Herman Abdullah Meninggal Dunia, Gubri: Sosok Pemimpin yang Lama Berkecimpung di Dunia Pemerintahan

Berdasarkan laporan yang diterima BPBD Riau, saat ini banjir terjadi di Desa Pematang Benteng, Kecamatan Batang Peranap, Inhu.

Sedangkan untuk tanah longsor terjadi di wilayah Kabupaten Inhil.

"Iya, kita sudah dapat laporan terjadi bencana alam banjir di Inhu dan tanah longsor di Inhil," ungkap Kepala BPBD Riau, Edy Afrizal, Kamis, 3 Maret 2022.

Baca Juga: Meski Kurang dari Tahun Lalu, Pertamina Pastikan Stok Biosolar di Riau untuk Tahun 2022 Cukup

"Untuk bantuan logistik sudah kita kirim tadi malam ke Inhil," sambungnya.

Edy mengatakan, saat ini bantuan logistik dari Pemprov Riau sudah disiagakan di kabupaten/kota.

Halaman:

Editor: Febri Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah