Dinas Peternakan Klaim 84 Ekor Sapi di Riau Telah Sembuh dari Penyakit Mulut dan Kuku

- 20 Juni 2022, 16:25 WIB
Ilustrasi sapi
Ilustrasi sapi /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Riau menyebutkan sudah ada 84 ekor sapi yang sembuh dari penyakit mulut dan kuku (PMK) di Riau.

"Alhamdulillah sudah banyak yang sembuh, total sudah 84 sapi yang sembuh dari PMK," ungkap Kabid Kesehatan Hewan PKH Riau, Faralinda Sari, Senin, 20 Juni 2022.

Fara mengatakan, sejauh ini kasus PMK di Provinsi Riau sudah ditemukan di lima kabupaten yang ada di Riau dengan total 171 kasus.

Baca Juga: PPDB Online Masuk SMA/SMK Negeri Dibuka, Syamsuar: Jangan Harus Dipaksa Masuk ke Negeri

"Sejauh ini baru ada satu ekor sapi yang mati karena PMK, itu di Kampar," katanya.

Meski demikian, ia menjelaskan, sapi yang terpapar PMK di Riau masih bergejala ringan hingga sedang. Belum ada sapi yang terpapar PMK bergejala berat.

"Rata-rata gejalanya ringan sampai sedang," jelasnya.

Baca Juga: 225 Ekor Sapi Terpapar PMK, Dinas Peternakan Riau Tetapkan 6 Kabupaten Sebagai Zona Merah

Pihaknya menyebutkan, kondisi sapi yang dinyatakan sembuh tersebut kondisi kesehatannya sudah membaik dan hasil pemeriksaan sampelnya sudah negatif PMK.

"Masih kita isolasi, belum bisa kita lepas liarkan sebelum kita berikan vaksin, karena meskipun sudah negatif, potensi penularannya masih ada," pungkasnya.***

Editor: Afdhal Ramadhany


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah