Harga Komoditi Perkebunan untuk Pekan Ketiga Juli 2022 Telah Dirilis, Berikut Daftar Selengkapnya

- 20 Juli 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi komoditi kelapa.
Ilustrasi komoditi kelapa. /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Dinas Perkebunan (Disbun) Riau kembali merilis daftar harga produk komoditi perkebunan untuk pekan ketiga di bulan Juli 2022.

Produk harga komoditi perkebunan yang dirilis Disbun Riau untuk pekan ketiga Juli 2022 ialah kelapa butiran, kopra mutu kering, tepung sagu basah dan pinang kering.

Untuk harga kelapa butiran di Kabupaten Kuansing, Kampar, Kepulauan Meranti, Indragiri Hilir (Inhil) dan Bengkalis untuk periode pekan ini ialah sebesar Rp2.937/Kg.

Baca Juga: Disbun Riau Sebut Sejumlah Daerah Alami Penurunan Harga Karet, Berikut Daftar Harga Bokar di Juli 2022

Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Disbun Provinsi Riau, Defris Hatmaja pada Selasa, 19 Juli 2022.

"Harga kelapa butiran minggu ini mengalami kenaikan harga dari harga minggu lalu sebesar Rp51/Kg menjadi Rp2.937/Kg," ungkap Defris.

Defris mengatakan, untuk harga kopra mutu kering di Inhil dan Kepulauan Meranti sebesar Rp6.132/Kg atau turun Rp54/Kg.

Baca Juga: Petugas Gabungan Padamkan 11 Ha Lahan yang Terdampak Karhutla di Kampar, BNPB: Saat Ini Sedang Diselidiki

Sementara itu, harga tepung sagu basah di Inhil dan Kepulauan Meranti untuk pekan ini naik dari harga pekan lalu sebesar Rp96/Kg menjadi Rp2.207/Kg.

Sedangkan, untuk harga pinang kering di Kabupaten Kampar, Siak, Kuansing, Inhil, Kepulauan Meranti dan Bengkalis ialah sebesar Rp10.683/Kg.

Halaman:

Editor: Fahmi Rezza Putra

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah