Sebanyak 2.434 Ekor Sapi Miliki 344 Peternak di Riau Telah Terpapar Penyakit Mulut dan Kuku pada Hewan Ternak

- 6 Agustus 2022, 10:00 WIB
Ilustrasi sapi milik peternak
Ilustrasi sapi milik peternak /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Sebanyak 2.434 sapi milik 344 peternak di Riau terpapar penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak. Dimana, 1.209 ekor sapi di antaranya telah sembuh.

Hal tersebut diungkapkan oleh Juru Bicara Satgas Penanganan PMK Riau, Faralinda Sari pada Jumat, 5 Agustus 2022.

"Sudah 2.434 ekor hewan ternak di Riau terkonfirmasi PMK. Namun, banyak juga ternak yang sudah sembuh," ungkap Faralinda.

Baca Juga: Pemerintah Masih Optimis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia akan Berada di Atas 5 Persen pada Kuartal II 2022

Fara merincikan sebaran PMK di Riau di antara lain, Rohul 869 ekor, Siak 231 ekor, Inhil 234 ekor, Kampar 22 ekor, Bengkalis 145 ekor, Inhu 512 ekor, Pelalawan 124 ekor, Kuansing 297.

"Kalau sapi mati terpapar di Riau ada 8 ekor, Rokan Hulu 2 ekor, Siak 2 ekor, Indragiri Hulu 2 ekor, dan Indragiri Hilir dan Bengkalis masing-masing 1 ekor," katanya.***

 

Editor: Fahmi Rezza Putra

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah