Ratusan Kerbau Mati Akibat Penyakit Sapi Ngorok di Rokan Hulu, Dinas PKH Riau Terjunkan Tim Observasi

- 3 November 2022, 13:23 WIB
Ilustrasi kerbau di Kabupaten Rokan Hulu
Ilustrasi kerbau di Kabupaten Rokan Hulu /PIXABAY/leonbasson/

REALITA RIAU - Tim observasi dari Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Provinsi Riau mengunjungi Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) pada hari ini Kamis, 3 November 2022.

Dimana tim dari Dinas PKH Riau tersebut akan langsung mengobservasi kejalangan (rumput pakan ternak) kerbau guna untuk meneliti kematian yang disebabkan penyakit sapi ngorok.

Hal tersebut diungkapkan oleh Subkor Kelembagaan Sumber Daya Kesehatan Hewan dan Pengawasan Obat Hewan Dinas PKH Riau, Revalita Budiani.

Baca Juga: Pendaftaran Calon PPPK Telah Dibuka, Gubri Minta Peserta untuk Tidak Mempercayai Calo yang Bisa Meloloskan

"Hari ini tim kita akan turun (ke Rohul). Kita observasi langsung ke jalangan kerbau," ungkap Revalita.

Revalita mengatakan, observasi langsung ke jalangan kerbau yang ada di Rohul merupakan salah satu cara untuk memastikan sumber penyebaran penyakit.

Nantinya pihaknya akan mengidentifikasi penyebaran penyakit di sekitaran jalang yang sebelumnya telah ditemukan kasus kematian hewan.

Baca Juga: Provinsi Riau Dapat Kuota 7.297 Formasi PPPK, Pemprov Minta Guru Honorer Mendaftar dan Manfaatkan Peluang

"Yang kita observasi seperti awalnya hewan terpapar penyakit masuk dari mana. Sempat dibawa kemana saja, termasuk asal hewannya," katanya.

"Memang sebelumnya Kampar terlebuh dahulu ada kasus yang sama. Tapi kita harus pastikan dulu," sambung Revalita.

Halaman:

Editor: Febri Romadhon

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah