Khawatir Pengaruh China, Amerika Serikat akan Undang Negara-Negara Kepulauan Pasifik ke Gedung Putih

- 3 Mei 2022, 10:00 WIB
Ilustrasi bendera Amerika Serikat dan China
Ilustrasi bendera Amerika Serikat dan China /Pixabay/Conmongt

REALITA RIAU - Amerika Serikat (AS) berencana untuk meningkatkan hubungan diplomatik dengan negara-negara Kepulauan Pasifik.

Pihak AS juga berencana akan mengundang para pemimpin negara-negara Pasifik ke Gedung Putih pada akhir tahun ini.

Rencana itu disampaikan oleh Koordinator AS untuk Indo-Pasifik, Kurt Campbell dalam pertemuan puncak bisnis AS-Selendia Baru pada Senin, 2 Mei 2022 waktu setempat.

Baca Juga: Kelompok Buruh akan Usulkan Marsinah sebagai Pahlawan Nasional di Hari Buruh Internasional

AS mengkhawatirkan kehadirian pengaruh China yang semakin meluas di kawasan Indo-Pasifik.

Dilansir dari Reuters pada Selasa, 3 Mei 2022, kehadiran China di kawasan itu ditekankan melalui fakta yang ditandatangani Beijing dengan Kepulauan Solomon pada April lalu.

"Agar Amerika Serikat efektif di Pasifik, kami harus berbuat lebih banyak, dan kami harus berbuat lebih banyak di bidang-bidang yang penting," ungkap Campbell.

Baca Juga: Perang antara Rusia dan Ukraina, Paus Fransiskus: Saya Menderita dan Menangis Memikirkan Penduduk Ukraina

Campbell mengatakan, Presiden Joe Biden akan mendanai proyek-proyek di kawasan Pasifik dan turut memulihkan Peace Corps untuk sebagian besar wilayah itu.

Peace Corps adalah lembaga dan program independen dari pemerintah AS yang melatih dan mengerahkan sukarelawan untuk memberikan bantuan pembangunan internasional.

Halaman:

Editor: Febri Romadhon

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah