Terkait Dugaan Suap Proyek di Basarnas, KPK Periksa Masdya Henri Alfiandi dan Letkol Afri Budi Cahyanto

- 11 Agustus 2023, 17:41 WIB
Kekisruh OTT Basarnas jadi sorotan, Koalisi Sipil dan ICW mendesak agar pimpinan KPK, Firli Bahuri untuk diberhentikan dari jabatannya
Kekisruh OTT Basarnas jadi sorotan, Koalisi Sipil dan ICW mendesak agar pimpinan KPK, Firli Bahuri untuk diberhentikan dari jabatannya /

REALITA RIAU - KPK telah memeriksa Kabasarnas, Marsdya Henri Alfiandi dan Koorsmin Kabasarnas, Letkol Afri Budi Cahyanto terkait kasus dugaan suap di Basarnas.

Kabag Pemberitaan KPK, Ali Fikri menungkapkan, KPK memeriksa keduanya pada Rabu, 8 Agustus 2023, di Puspom TNI.

Dimana keduanya diperiksa sebagai saksi untuk tida orang tersangka pemberi suap yang kasusnya saat ini ditangani KPK.

Baca Juga: Sebarkan Narasi yang Berisikan Ujaran Kebencian di WA Grup, Polisi Tangkap Satu Orang Pelaku di Rumahnya

Dalam pemeriksaan itu, Henri mengakui bahwa dirinya ada menerima uang lelang proyek di Basarnas.

"Keduanya dilakukan pemeriksaan bersama dan didalami terkait dugaan penerimaan uang dari tersangka MG (Mulsunadi Gunawan) dkk," ungkap Ali Fikri pada Jumat, 11 Agustus 2023.

Ali Fikri mengatakan, kedua saksi dari TNI itu bersikap kooperatif pada saat dilakukannya pemeriksaan.

Baca Juga: Polri akan Periksa Kamaruddin Simanjuntak Pekan Depan Terkait Dugaan Pencemaran Nama Baik Dirut Taspen

"Informasi dari teman-teman yang melakukan pemeriksaan keduanya kooperatif mengakui adanya dugaan penerimaan sejumlah uang dari pihak swasta," katanya.***

 

Editor: Febri Romadhon

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah