Gagal Dalam 2 Kali Lelang, Pemprov Riau Lakukan Penunjukan Langsung Terhadap Penyedia Transportasi Darat JCH

- 18 Juni 2022, 02:00 WIB
Ilustrasi transportasi darat berupa bus
Ilustrasi transportasi darat berupa bus /PIXABAY/ Jensino/

REALITA RIAU - Pemprov Riau telah menyelesaikan persoalan transportasi darat untuk keberangkatan calon jemaah haji (JCH). Meski sebelumnya sempat 2 kali gagal lelang.

Terkait hal ini, Pemprov Riau mengambil langkah penunjukan langsung untuk jasa transportasi darat yang akan mengantar calon jemaah haji ke pintu pesawat terbang.

Asisten I Setdaprov Riau, Masrul Kasmy mengungkapkan, kendala tersebut sudah teratasi setelah dilakukan penunjukan langsung kepada penyedia transportasi darat.

Baca Juga: Menkeu Minta Pemerintah Daerah Susun APBD yang Sejalan dengan Kebijakan Fiskal dan Program Prioritas

"Mereka sudah menyatakan siap untuk memberikan pelayanan kepada jemaah calon haji kita," ungkap Masrul, Jumat, 17 Juni 2022.

Masrul mengatakan, di tahun 2019 lalu, jasa angkutan darat dan penerbangan calon jemaah haji sudah dalam satu paket.

"Namun untuk tahun 2022 ini, memang dipisah. Artinya untuk pesawat ada perusahaan sendiri dan untuk angkutan darat ada perusahaan sendiri," katanya.

Baca Juga: Penuhi Kebutuhan Hewan Kurban, Dinas Peternakan Riau Datangkan Sapi dari NTT dan Bali Melalui Jalur Darat

"Setelah 2 kali kami lakukan lelang tak ada yang minat, gagal. Makanya kemarin, sesuai arahan Pak Gubernur dilakukanlah penunjukan langsung," sambung Masrul.

Ia menjelaskan, secara mekanisme dan ketentuan aturan, juga membolehkan kepada pemerintah daerah untuk melakukan pola penunjukan langsung tersebut.

Halaman:

Editor: Afdhal Ramadhany


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah