Kloter 12 BTH Sudah Mendarat di Batam, Sebanyak 2.308 Jemaah Haji Asal Riau Telah Tiba di Kota Pekanbaru

- 12 Agustus 2022, 16:40 WIB
Ilustrasi kepulangan para jemaah haji
Ilustrasi kepulangan para jemaah haji /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Seluruh jemaah haji asal Riau telah tiba di Indonesia. Dimana, Kloter 12 BTH (Batam) dengan jumlah 12 orang menjadi jemaah haji asal Riau yang tiba terakhir.

Para jemaah haji kloter terakhhir Provinsi Riau tersebut mendarat di Kota Pekanbaru pada Selasa, 9 Agustus 2022 dinihari.

Kepala Kanwil Kemenag Riau, Mahyudin mengungkapkan, 12 orang jemaah haji tersebut tiba di Batam pada Senin malam, pukul 19.59 WIB.

Baca Juga: Sopir Putri Candrawathi Telah Jalani Dua Kali Pemeriksaan Sebagai Tersangka dalam Kasus Pembunuhan Brigadir J

"Jemaah kita ini tergabung dengan jemaah Provinsi Jambi," ungkap Mahyudin.

Mahyudin mengatakan, hingga hari terakhir, sebanyak 2.308 jemaah haji asal Riau telah tiba di Debarkasi Haji Antara Riau.***

 

Editor: Afdhal Ramadhany


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah