Data Penerima BLT Kenaikan BBM di Riau Tidak Ada Masalah, Dinsos: Datanya Ada di Kantor Pos

- 9 September 2022, 07:00 WIB
Ilustrasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) akibat kenaikan harga BBM
Ilustrasi Bantuan Langsung Tunai (BLT) akibat kenaikan harga BBM /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Kepala Dinas Sosial Riau, Tengku Zul Effendi memastikan data penerima bantuan langsung tunai (BLT) akibat kenaikan harga BBM di Riau tidak ada masalah.

Ia menyebutkan, penerima BLT tersebut ialah warga yang terdaftar sebagai penerima bantuan program keluarga penerima manfaat (KPM), program sembako/BPNT dan PKH.

"Jadi tidak benar, kalau ada yang bilang data penerima BLT BBM di Riau bermasalah di Kantor Pos," ungkap Zul pada Rabu, 7 September 2022 lalu.

Baca Juga: Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Indonesia Sejak Juli Tercatat 476 Ribu Orang, Tertinggi Sejak Pandemi

Zul mengatakan, penyaluran BLT BBM tersebut ialah untuk meringankan beban masyarakat akibat kenaikan harga BBM yang mulai disalurkan di Riau pada pekan ini.

Penyaluran BLT itu dilakukan melalui Kantor Pos. Namun, penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan secara bertahap.

"Dalam minggu ini mulai disalurkan secara bertahap," katanya.

Baca Juga: Pemerintah Kembali Memperpanjang Kebijakan PPKM Level 1 untuk Seluruh Wilayah Indonesia Hingga 3 Oktober 2022

Diketahui, BLT akibat kenaikan BBM itu diberikan kepada penerima selama 4 bulan. Yakni dari bulan September hingga Desember 2022 mendatang.

Kementerian Sosial menerangkan, penerima BLT akan mendapatkan uang tunai senilai Rp150 ribu per bulan yang disalurkan setiap dua bulan.

Halaman:

Editor: Febri Romadhon

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah