Kerahkan 57 Personel, Brimob Polda Riau Padamkan Karhutla di Dua Titik di Kabupaten Rokan Hilir

- 9 Agustus 2023, 13:57 WIB
Ilustrasi pemadaman karhutla dengan menggunakan helikopter water boombing
Ilustrasi pemadaman karhutla dengan menggunakan helikopter water boombing /mediacenter.riau.go.id/

REALITA RIAU - Petugas harus berjibaku untuk memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi di Kecamatan Kubu, Rokan Hilir (Rohil).

Meski api karhutlah telah berhasil dipadamkan, namun petugas masih tetap berada di lokasi kebakaran untuk memastikan lahan yang terbakar sudah dingin.

Hal tersebut diungkapkan, Dansat Brimobda Riau, Kombes Pol Ronny Lumbauan Gaol pada Selasa, 8 Agustus 2023 kemarin.

Baca Juga: Status Pandemi Covid-19 Resmi Berakhir, Pemko Pekanbaru Masih Gratiskan Vaksinasi di Fasilitas Kesehatan

Diketahui, pihaknya menurunkan sebanyak 57 personel Bawah Kendali Operasi (BKO) untuk melakukan pemadaman lahan.

"57 personel tersebut diturunkan dengan peralatan lengkap. Sesuai dengan instruksi Bapak Kapolda (Riau)," ungkap Ronny.

Ronny mengatakan, personel tersebut diturunkan di dua titil, pertama di Kepenghuluan Sungai Pinang dan Kepenghuluan Tanjung Leban, Kubu, Rohil.

Baca Juga: Buaya Jenis Senyulong Muncul di Sungai Subayang, BBKSDA: Hewan Itu Hanya Ingin Bertelur

"Upaya ini dilakukan bersama-sama dengan petugas gabungan. Polres, TNI, Manggala Agni dan lainnya. Alhamdulillah saat ini api berhasil dipadamkan," pungkasnya.***

Editor: Febri Romadhon

Sumber: riau.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x