Seekor Anak Gajah Bernama Rizki Mati di PLG Minas, BBKSDA Riau: Dunia Konservasi Kembali Berduka

- 13 Agustus 2023, 18:36 WIB
ilustrasi anak gajah
ilustrasi anak gajah /Foto Ilustrasi: Pixabay/Wurliburli/

REALITA RIAU - Seekor anak gajah Sumatera di pusat latihan gajah (PLG) Minas dilaporkan mati akibat virus elephant endotheliotropic herpes virus (EEHV).

Kematian seekor anak gajah bernama Rizki ini dilaporkan terjadi pada hari Sabtu, 12 Agustus 2023 lalu.

Kepala BBKSDA Riau, Genman S. Hasibuan mengungkapkan, sehari sebelum kematiannya anak gajah tersebut dalam keadaan sehat dan tidak ada tanda-tanda sakit.

Baca Juga: Pasang Bendera Merah Putih di Leher Anjing, Karyawan PT SAS Ditahan Polres Bengkalis

Di pagi hari itu, anak gajah bernama Rizki itu masih bisa digiring untuk dimandikan dan diberi minum dan makanan.

"Namun sore harinya, saat akan digiring kembali ke PLG Minas, pawang gajah menyadari ada pembekangkakan di wajah Rizki," ungkap Genman.

Genman mengatakan, mengetahui hal itu, pawang gajah langsung melaporkannya ke tim medis BBKSDA Riau untuk diberikan penambahan nustrisi.

Baca Juga: Finalis Menjadi Korban Dugaan Pelecehan Seksual, Miss Universe Organization Minta Maaf dan Beri Apresiasi

"Pada pagi harinya, Sabtu, 12 Agustus 2023, pukul 07.00 WIB dunia konservasi kembali berduka dengan kematian Rizki," katanya.

Tim medis BBKSDA langsung melakukan neukropsi kepada gajah yang baru berusia sekitar 3 tahun tersebut.

Halaman:

Editor: Febri Romadhon

Sumber: BBKSDA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x