Pakar Politik Sebut Partai Golkar dan PAN Aman Memilih Prabowo Subianto sebagai Bakal Capres 2024

- 13 Agustus 2023, 18:45 WIB
Bacapres Prabowo Subianto.
Bacapres Prabowo Subianto. /Antara/Mohammad Ayudha/

REALITA RIAU - Pakar politik, Panji Suminar mengungkapkan, bergabungnya Golkar dan PAN ke koalisi Kebengkitan Indonesia Raya (KIR) merupakan pilihan yang rasional.

"Golkar itu secara tradisional agak susah berkoalisi dengan PDIP, maka masuk aka dia kalau merapat ke Prabowo dan Gerindra," ungkap Panji pada Minggu, 13 Agustus 2023.

Panji mengatakan, Golkar dan PAN akan kerepotan jika bergabung dengan koalisi yang mengusung Anies Baswedan sebagai Capres.

Baca Juga: Seekor Anak Gajah Bernama Rizki Mati di PLG Minas, BBKSDA Riau: Dunia Konservasi Kembali Berduka

"Jadi memilih Prabowo itu lebih aman bagi Airlangga, Zulkifli Hasan, Golkar dan PAN. Baik untuk Pemilu Presiden 2024, maupun Pemilu legislatif," katanya.

Menurutnya, arus bawah dari dua partai itu sebenarnya lebih mengarah ke pilihan Capres antara Anies Baswedan ataupun Prabowo Subianto.

Oleh karena itu, kalau Golkar atau PAN memilih bergabung ke PDIP mengusung Ganjar Pranowo, maka arah politik di tingkat elit dan arus bawah akan berbeda.

Baca Juga: Pasang Bendera Merah Putih di Leher Anjing, Karyawan PT SAS Ditahan Polres Bengkalis

Jika arus bawah dan elitnya tidak sejalan, maka akan membuat kinerja partai dalam memenangkan Pemilu akan terganggu.

"Oleh karena itu, bergabung dengan Gerindra merupakan pilihan rasional Golkar dan PAN, mereka aman di tingkat elit, juga tidak terganggu ceruk suara di arus bawah," terangnya.***

Halaman:

Editor: Febri Romadhon

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah